Kontak Kami

( pcs) Checkout

Toko Alat Kesehatan Mastha Medica Menyediakan berbagai macam alat kesehatan, diantaranya : korset, kolostomi bag, stetoskop, nebulizer, kursi roda, alat cauter, tongkat kruk, instrumen medis, timbangan, termometer, tensimeter, dll. Informasi selengkapnya, klik link berikut http://www.masthamedica.com/ Informasi lainnya, bisa buka link http://alatmediskesehatan.com Kami senang jika bisa melayani Anda Melayani Anda Layaknya Saudara
Beranda » Artikel & Tips Kesehatan » Ingin Tulang Kuat Sampai Tua ? Yuk Ikuti Tipsnya

Ingin Tulang Kuat Sampai Tua ? Yuk Ikuti Tipsnya

Diposting pada 19 December 2018 oleh mastha medica

Anda mungkin berpikir bahwa tulang hanya berfungsi untuk menggerakan badan. Faktanya, tulang memiliki berbagai fungsi penting, seperti pembentuk struktur tubuh serta pelindung otak, sistem saraf, dan organ lainnya dari benturan atau cedera. Tulang juga berperan sebagai tempat penyimpanan mineral, seperti kalsium dan fosfor. Mineral ini menjaga tulang kita tetap kuat.

Selama masa kanak-kanak, kita diajari cara untuk membentuk tulang kuat. Seiring bertambahnya usia, kita belajar bagaimana cara melindungi tulang. Pasalnya, tulang mungkin akan rapuh dan mudah pecah. Cedera pada tulang memerlukan proses penyembuhan yang cukup lama dan biasanya disertai dengan nyeri yang hebat.

Menjaga kesehatan tulang, sesungguhnya mudah, dapat dilakukan dengan memahami pola makan, aktivitas fisik, dan pola hidup secara sehat seperti berikut:

1. Makan banyak sayuran

Sayuran merupakan salah satu makanan terbaik yang dapat meningkatkan kepadatan mineral tulang. Dilansir dari Healthline , asupan sayuran berwarna hijau dan kuning dapat membantu meningkatkan mineralisasi tulang pada anak-anak dan memelihara massa tulang pada orang dewasa.

Tidak hanya itu, sayuran mengandung vitamin C yang dapat merangsang produksi sel-sel pembentuk tulang. Bahkan, antioksidan pada vitamin C juga dapat melindungi sel-sel tulang dari kerusakan.

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan pada wanita usia 50 ke atas, brokoli, kubis, atau sayur lainnya dapat mencegah kerusakan tulang. Jadi, jangan lewatkan asupan sayur pada menu makanan Anda sehari-hari, ya.

2. Pastikan tubuh mendapat cukup asupan kalsium dan vitamin D

Orangtua umumnya selalu menyuruh anak untuk minum susu untuk menjaga kekuatan tulang. Faktanya, yang dikatakan orangtua itu benar. Susu merupakan sumber kalsium dan vitamin D yang baik.

Dosis yang dianjurkan untuk orang dewasa (usia 19-50 tahun) dan laki-laki (51-70 tahun) adalah 1.000 miligram (mg) kalsium per hari. Untuk wanita (> 50 tahun) dan laki-laki (> 70 tahun), disarankan untuk mengonsumsi 1.200 mg kalsium per hari.

Tanpa vitamin D, tubuh Anda tidak dapat menyerap kalsium secara optimal. Itulah sebabnya vitamin D berperan penting untuk kesehatan tulang. Untuk orang dewasa usia 19-70 tahun, dosis vitamin D yang dianjurkan adalah 600 internasional units (IU) per hari. Anjuran dosis meningkat menjadi 800 IU per hari untuk orang dewasa berusia di atas 71 tahun.

Anda dapat menemukan kalsium dan vitamin D dalam makanan berikut:

  • Produk susu, susu kaya kalsium dan vitamin D
  • Kuning telur
  • Kacang-kacangan seperti almond, kacang putih
  • Brokoli, kale
  • Ikan seperti salmon, tuna, sarden
  • Produk kedelai, seperti tahu.

Paparan sinar matahari dapat memberikan vitamin D bagi tubuh Anda saat berjemur. Namun, hindari matahari tengah hari dan pastikan untuk selalu melindungi kulit Anda dengan krim tabir surya. Ketika asupan makanan Anda tidak memenuhi kebutuhan kalsium dan vitamin D dalam tubuh, Anda dapat mempertimbangkan suplemen tambahan. Tanyakan kepada dokter atau apoteker untuk dosis suplemen yang tepat serta diskusikan risiko atau reaksi obat sebelum menggunakannya.

3. Hindari rokok dan konsumsi alkohol

Merokok dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Jika Anda merokok, Anda dianjurkan untuk berhenti. Pasalnya, merokok dapat mengganggu penyerapan kalsium sehingga kalsium yang disimpan dalam tubuh justru terbuang sia-sia. Akibatnya, tulang Anda tidak dapat berfungsi dengan baik. Selain itu, perokok wanita lebih berisiko terkena masalah kesehatan setelah menopause dini daripada wanita yang tidak merokok. Tidak hanya rokok, alkohol juga membawa pengaruh buruk bagi tulang Anda. Pecandu alkohol berat terbukti berisiko lebih tinggi terkena osteoporosis.

4. Latihan kekuatan dan latihan beban

Salah satu jenis olahraga terbaik untuk menjaga kesehatan tulang adalah dengan latihan menahan beban (weight-bearing exercise). Pasalnya, olahraga jenis ini dapat mendorong pembentukan tulang yang baru dan mencegah pengeroposan tulang.

Menurut sebuah studi yang dilakukan pada pria dan wanita yang memasuki usia tua, latihan menahan beban dapat meningkatkan kepadatan mineral tulang dan mengurangi peradangan tulang. Jenis latihan ini dapat membantu melindungi tulang dari pengeroposan, termasuk pada penderita osteoporosis, osteopenia, dan kanker payudara.

5. Jaga berat badan sehat

Selain dengan makan makanan bergizi dan olahraga, menjaga berat badan juga tak kalah penting untuk menjaga kesehatan tulang. Pasalnya, orang yang berat badannya kurang berisiko osteopenia dan osteoporosis.

Berat badan rendah merupakan faktor utama penyebab turunnya kepadatan tulang dan pengeroposan tulang. Biasanya, hal ini terjadi pada wanita yang sudah mengalami menopause sebagai efek penurunan hormon estrogen.

Maka itu, jaga berat badan Anda tetap ideal untuk melindungi kesehatan tulang. Ideal atau tidaknya berat badan Anda bisa ditentukan menggunakan kalkulator BMI.

Nah itu adalah beberapa tips yang bisa kita terapkan dalam aktifitas kita sehari-hari agar tulang tetap kuat hingga usia lanjut. Penting untuk mengetahui cara menjaga kesehatan tulang. Dengan langkah-langkah sederhana, Anda dapat memastikan kesehatan tulang dan mengurangi risiko osteoporosis. Jika Anda menemukan tanda-tanda tulang melemah, segera periksakan ke dokter Anda.

 

Semoga Bermanfaat 🙂

El

 

Link Produk Terkait :

Jual Deker Lutut Patella Stabilizer Oppo 1033 USA

Jual Deker Lutut Knee Support Oppo 1022 USA

Review Korset Tulang Belakang Pria Deluxe Lumbar Support Oppo 2368

Bagikan informasi tentang Ingin Tulang Kuat Sampai Tua ? Yuk Ikuti Tipsnya kepada teman atau kerabat Anda.

Ingin Tulang Kuat Sampai Tua ? Yuk Ikuti Tipsnya | Mastha Medica

Belum ada komentar untuk Ingin Tulang Kuat Sampai Tua ? Yuk Ikuti Tipsnya

Silahkan tulis komentar Anda

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Mungkin Anda tertarik produk berikut ini:
OFF 10%
Rp 4.950.000 Rp 5.500.000
Ready Stock
SIDEBAR
})